Pengumuman Kelulusan PPDB MTs Ma'arif Tumbel Gani

Bissampole ( Humas Bantaeng) Pengumuman Kelulusan peserta didik baru ( PDB ) hari ini Sabtu, 25-Juni-2022 di awali dengan arahan dari beberapa guru, yaitu Ikhsan S.Pd guru IPA, Hasdar, S.Pd, S.Or guru penjaskes sekaligus selaku ketua panitia PPDB MTs Ma'arif Timbel Gani serta Salam S. Pd.I guru Akidah Akhlak.

Para siswa baru yang di terima begitu antusias setelah melihat dan mendengarkan kelulusannya yang di umumkan oleh ketua panitia PPDB mereka ada  yang tepu tangan ada yang mengucapkan Alhamdulillah sebagai tanda syukurnya kepada Allah SWT karena jumlah calon PPDB yang mendaftar berjumlah 96 orang dan yang di nyatakan Lulus  berjumlah 93 orang


Kemudian pak Ikhsan juga menyampaikan bahwa kalian yang telah di terima di MTs ini tentunya bersyukur karena tamatan dari MTs ini yang sudah lanjut ke jenjang yang lebih tinggi seperti SMK Negeri 1 Bantaeng, SMA Negeri 1 Bantaeng dan SMA Negeri 4 Bantaeng mereka rata-rata berprestasi sehingga ada yang menjadi ketua OSIS ada yang jadi ketua Pramuka dan lain-lain

Humas MTs Ma, arif  Tumbel Gani juga menambahkan banyak tamatan dari sini jadi Hafiz dan Hafizah Al-Qur'an, setelah melanjutkan pendidikannya ke pesantren tingkat Aliah oleh karena itu maka kami menghimbau dan berharap kepada kalian yang telah lulus di Madrasah ini semoga mengikuti kakak-kakakmu yang telah berhasil dan juga kalian mengikuti semua mata pelajaran di Madrasah ini dengan tekun dan sungguh-sungguh.


Dan kami semua guru-guru di sini juga menyampaikan rasa syukur dan bangga bisa sekolah di MTs karena bisa memudahkan kita mencapai kebahagiaan di dunia dan keselamatan di Akhirat, dengan syarat ikhlas dan mengharap rahmat dan ridho Allah di sertai dengan do, a dan tawakkal kepada Allah  Swt semoga bermanfaat dan berberkah Amin ya, Rabbal 'Alamin ( salam)