Syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan Gelar Kajian Dhuhur Dan Tahsin Al Qur'an Di Mushola Al Ikhlas Kantor Kemenag Kabupaten Bantaeng

Bantaeng (Humas Bantaeng) Syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan merupakan Imam Masjid serta ahli Al-Quran dan Hadis dari Al Azhar Asy-Syarif Kairo Mesir yang diutus ke indonesia melalui program kerja sama Kemenag RI dengan Majelis Hukama Muslimin (MHM) dalam program bertajuk Syiar Ramadan 1445 H dan Persaudaraan Manusia. Program ini juga melibatkan Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Pusat maupun Daerah

Sebagaimana yang di lakukan siang ini, Kamis, 21/3/2024 yang di pusatkan di Mushola Al Ikhlas Kantor Kemenag Kabupaten  Bantaeng yakni Kajian Dhuhur dan Tahsin Al Qur'an oleh Syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan dari Universitas Al-Azhar Kairo Mesir. 

Dalam kunjungannya Syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan yang Dia didampingi oleh Ketua Harian Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Provinsi Sulawesi Selatan, yaitu Kepala Bidang Urais Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. H. Wahyuddin Hakim, M.H serta sejumlah Ketua Tim dari Bidang Urais Kanwil Kemenag Sulsel dan di terima langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng H. Muhammad Ahmad Jailani. S. Ag., MA bersama jajaran. 

Kakan Kemenag menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kunjungannya di Kabupaten Bantaeng khususnya bagi kami sebagai keluarga besar Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng karena kami bisa belajar langsung tata cara membaca Al Qur'an dengan baik dan benar sebagaimana dalam metode Tahsin adalah upaya seorang muslim bisa membaca Al-Qur'an dengan baik dan benar. 

Pada tahsin yang berlangsung kurang lebih 2 jam, Syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan memberikan ijazah bacaan Surah Al Fatihah kepada 2 orang, yang mewakili Penghulu dan Penyuluh Agama Islam yang telah berhasil menghadapkan Bacaan Surah Al Fatihah. 

Sedangkan Ketua Harian Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) Provinsi Sulawesi Selatan, yaitu Kepala Bidang Urais Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. H. Wahyuddin Hakim, M.H mengatakan bahwa Kedatangan seorang syekh Mahmud Abdul Malik Ahmad Hasan di Kementerian Agama Kabupaten Bantaeng hari ini adalah merupakan kunjungan yang sangat luas biasa manfaatnya karena para jamaah berinteraksi dan belajar langsung dengan seorang Syekh. Pungkasnya. (Spr)