STQH XXXIII Tingkat Provinsi Sul-Sel peserta Kab. Bantaeng tampil dengan maksimal

Selayar (Humas Bantaeng) Dihari pertama lomba Rabu 03 Mei 2023 yang akan dimulai pada jam 13.30 -17.30 kafilah Kab. Bantaeng akan menampilkan tiga cabang lomba Hifdzil Qur'an 1 Juz dan Tilawah putri dengan nomor Peserta H. 25 No. Urut 4 an. Sri Ramadani lokasi lomba Ruang Pola Kantor Bupati Selayar, Hifdzil 10 Juz Putri dengan nmr peserta H.139 nmr urut 10 an. Rahmawati NK lokasi lomba Gedung PGRI Kab. Selayar, Hafal 100 Hadits dengan sanad Putri dengan nmr peserta D.35 Nmr urut 7 an.Isna Nur Elsa lokasi lomba Gedung PKK Kab. Selayar, ketiga peserta kafilah Kab. Bantaeng tampil memukau pada penampilan pertamanya dengan memanfaatkan waktu yang telah ditentukan .  

"Penampilan yang digelar tersebut kafilah Kab. Bantaeng mendapat sambutan hangat dari penonton yang hadir pada lokasi lomba kata Kepala Seksi Bimas Islam Kantor Kementerian Agama Kab. Bantaeng. turut hadir menyaksikan langsung untuk memberikan dukungan kepada Peserta.  

Sambutan penonton yang hadir pada setiap cabang lomba.tersebut membuat para peserta asal Kab. Bantaeng semakin bersemangat, ditambah lagi dengan lantunan ayat-ayat suci Alqur'an yang dibacakan begitu fasih dengan suara yang merdu 

Sementara peserta Putra pada ketiga cabang ini sesuai jadwal akan tampil besok hari Kamis tanggal 04 mei 2023 di tempat lomba yang sama dengan nomor peserta. ( Hamraj/ Spr)