PELAKSANAAN UPACARA BENDERA MTS/MA AL-MANSUR BIANGLOE DIRANGKAIKAN PENYERAHAN PENGHARGAAN UNTUK KADER MUBALLIG DAN MUBALIGHAT AL-MANSUR BANTAENG

Biangloe (Humas Bantaeng) Pelaksanaan upacara bendera dilaksanakan oleh Madrasah Tsanawiyah Al Mansur biangloe dan Madrasah Aliyah Al Mansur biangloe Senin,22/04/2024

Upacara bendera dilaksanakan di lapangan sport center Al Mansur Bantaeng yang di hadiri oleh Pimpinan dan pengurus pondok Pesantren Al Mansur Bantaeng, Kepala madrasah Tsanawiyah, kepala Madrasah Aliyah, Wakamad, tenaga pendidik dan kependidikan Mts/Ma Al-Mansur Biangloe

Pelaksanaan upacara ini merupakan yang pertama di laksanakan setelah pelaksanaan libur ramadhan dan idul Fitri tahun 1445 H/ 2024 M

Dalam pantauan media humas Al-Mansur Bantaeng bahwa kegiatan upacara pada hari ini di rangkaikan dengan penyerahan penghargaan bagi para kader mubalig dan muballighat yang menurut laporan pimpinan pondok pesantren Al Mansur Bantaeng selaku penanggung jawab bahwa penghargaan ini diberikan kepada kepada siswa yang telah melaksanakan ceramah selama bulan ramadhan.

Dalam amanah pembina menyampaikan untuk senantiasa berbuat sesuatu yang positif dalam hidup dan berkehidupan terutama untuk selalu terlibat dalam pengembangan pondok pesantren dan madrasah

Sebanyak 18 kader mubalig dan muballighat mendapatkan penghargaan sebagai peserta didik yang melaksanakan ceramah pada bulan ramadhan. Penghargaan diberikan sebagai salah bentuk motivasi kepada seluruh siswa untuk tetap belajar dalam berdakwah.

Dan keluar tiga terbaik kader diantaranya 

Terbaik 1 Zulkifli

Terbaik 2 Faisal siruwa

Terbaik 3 salsa Adelia

pemberian penghargaan secara langsung oleh pimpinan pondok pesantren Al Mansur Bantaeng.